Klub David Beckham Sebabkan Lionel Messi Batal ke Indonesia dan Hanya Sampai Australia?

Lionel Messi batal ke Indonesia dan hanya ke Australia karena menuju klub David Beckham Inter Miami di Amerika Serikat.

Agus Edy R
Sabtu, 10 Juni 2023 | 21:44 WIB
Klub David Beckham Sebabkan Lionel Messi Batal ke Indonesia dan Hanya Sampai Australia?
Lionel Messi disebut batal ke Indonesia karena harus menuju klub David Beckham di Amerika. (instagram @afaseleccion)

SUARA SEMARANG - Kabar batalnya Lionel Messi datang di Indonesia untuk melakoni laga FIFA Match Day berhembus.

Calon penonton yang sudah telanjur membeli tiket mendengar kabar batal datangnya Lionel Messi pun mengungkapkan kekecewaannya.

Mega bintang Lionel Messi memang menjadi salah satu alasan mengapa animo masyarakat Indonesia begitu tinggi berebut tiket nonton langsung di stadion.

Di media sosial, kabar itu mulai berhembus dan bahkan media argentina pun su7dah ramai membicarakan Lionel Messi hanya akan ikut melakoni FIFA Match Day di Australia.

Baca Juga:Pesan Sangar Marc Klok Untuk Argentina: Gelandang Persib Hancurkan Mental Lionel Messi Cs

Kepindahan Lionel Messi dari PSG menuju klub David Beckham Inter Miami menjadi alasan ia harus terbang ke negara Amerika untuk mengurus semua proses administrasi.

Dan kabar gagalnya nonton langsung Lionel Messi di Indonesia langsung ramai menjadi pembicaraan netizen.

"Iya banq kecewa berat sumpah uda sandy cedera eh Messi ga jadi kesini," @hongli_123.

"Kabar anginnya si gitu mau ngurus perpindahan transfer dia di Miami," @sthazev_'s.

Keikutsertaan Lionel Messi melawan Timnas Indonesia memang tidak bisa dipastikan semenjak awal laga ini direncanakan.

Baca Juga:Awas Sanksi, Erick Thohir Terapkan Regulasi Baru Sosial Media Usai Balik Dari Borussia Dortmund?

Bahkan PSSI pun disebutkan tak bisa memastikan kedatangan Lionel Messi karena memang tak ada perjanjian untuk memainkannya.

"Pak erick ga blnq ad perjanjian mainin messi sih...tpi media Argentina sama Indonesia ud ramai blnq messi ga ke Indonesia cuma sampe lawan Australia doank," @hongli_123.

Namun, ada fans Indonesi8a yang coba mencari keuntungan dalam kondisi tak hadirnya Lionel Messi.

Meski demikian ada fans yang mencoba menghibur fans lainnya, meski tak ada Lionel Messi  namun skuad Argentina kebanyakan adalah bintang.

Sehingga meski Lionel Messi batal, tak rugi membeli tiket nonton Argentina di Indonesia dan nonton sang juara dunia secara langsung.***

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Olahraga

Terkini

Tampilkan lebih banyak