Masuk Musim Kemarau, Midea Indonesia Tingkatkan Target Penjualan 50 Persen di Semarang

Penjualan Midea Indonesia Smart Home mulai meningkat dan ditargetkan mencapai 50 persen dengan adanya peningkatan cuaca suhu panas di Indonesia khususnya di Kota Semarang.

Kusuma S
Sabtu, 16 September 2023 | 09:29 WIB
Masuk Musim Kemarau, Midea Indonesia Tingkatkan Target Penjualan 50 Persen di Semarang
Tingkatkan penjualan 50 persen di Semarang Midea Smart Home kenalkan produknya di Openair Semarang. (SUARA SEMARANG DOK.)

SUARA SEMARANG - Memasuki musim kemarau bari beberapa bulan lalu suhu cuaca panas sangat meningkat di beberapa bagian Indonesia termasuk ibukota Jawa Tengah Semarang, hal ini dimanfaatkan oleh brand ternama Midea Indonesia untuk meningkatkan penjualan hingga 50 persen dari produknya Smart Home.

Midea Indonesia merupakan produsen dan brand peralatan elektronik rumah tangga terkemuka di dunia, dengan andalan produk utamanya yaitu Air Conditioner (AC) yang digunakan oleh berbagai Industri di dunia.

Indra Syarifudin, selaku Branch Manager Semarang of Midea Indonesia mengatakan bahwa saat ini cuaca panas sangat meningkat di Indonesia dan masyarakat berbondong banyak membutuhkan Air Conditioner (AC) di kantor dan rumahnya.

"Saat ini musim kemarau, suhu cuaca panas sedang meningkat, bahkan di Semarang ini pernah mencapai 40 derajat celcius. Dari kebutuhan tersebut masyarakat berbondong banyak membutuhkan penyejuk ruangan di kantor dan rumahnya," ungkap Indra saat bertemu dengan wartawan di Openair Restauran Semarang.   

Baca Juga:Dua Bulan Empat Piala, Bek PSIS Semarang Alfeandra Dewangga Jadi Pemain Paling Sibuk di Timnas

Menurutnya, penyebab cuaca panas tersebut penjualan Air Conditioner (AC) brand Midea hingga bulan ini sudah masuk peningkatan. Dari data tahun lalu penjualan produk Midea smart home sudah memasuki 38 persen, dibandingkan tahun lalu yang hanya mampu 30 persen saja.

Indra menargetkan pada tahun ini Midea smart home ditargetkan mampu naik penjualannya mencapai 50 persen.

"Kami perkirakan dan menargetkan akan ada peningkatan penjualan Midea smart home mencapai 50 persen tahun ini. tahun lalu penjualan hanya 30 persen saja, namun dibulan ini sja sudah masuk 38 persen, kita yakin akan terus meningkat hingga akhir tahun," ungkapnya. 

Indra juga menjelaskan 10 produk Midea smart home yang sangat diminati masyarakat, dari 10 produk utama mereka 3 produk yang terlaris yakni Air Conditioner (AC), Kulkas dua pintu dan Mesin cuci front loading. Selain itu masih banyak produk dari Midea diantaranya Air cooler, Water heater, Air Fryer, Electric Fan, Induction Cooker, and Vacuum Cleaner dan lainya.

Sementara itu, Hafizh selaku Head of Marketing Communication Midea menyampaikan soal kampanye terbarunya dan perpanjangan kontrak kerjasama dengan klub besar Eropa yang berlaga di Premiere League, Manchester City hingga 2026 mendatang. 

Baca Juga:Cuaca Semarang Panas, Mbak Ita Minta Masyarakat Waspadai Ilalang Kering Penyebab Kebakaran

Bahkan, mulai tahun ini Midea juga memberikan kejutan spesial kepada konsumen dengan menjadikan bintang Manchester City, Erling Haaland sebagai Global Brand Ambassador. Ini adalah bentuk kerjasama terbaru antara Midea dan Manchester City.

"Untuk merayakan penunjukan Erling Haaland sebagai Brand Ambassador, Midea dan Manchester City meluncurkan campaign "Buy Win Fly". Programini mengajak konsumen yang beruntung untuk liburan ke Manchester, Inggris," jelas Hafizh.

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Semarang Raya

Terkini

Tampilkan lebih banyak